Special Need Children Camp menerapkan fungsi experiential learning menurut ahli pendidikan David Kolb, yakni educative, learning, therapeutic dan development. Camp ini merupakan kegiatan yang menyenangkan dan seru. Anak-anak melakukan aktivitas di luar kegiatan sehari-hari di rumah, menikmati suasana alam yang hijau, menghirup udara segar, dan melakukan kegiatan fisik yang menyenangkan seperti hiking dan permainan-permainan yang menyenangkan.
Maka tidak hanya fisik kita yang menjadi segar oleh berbagai kegiatan tersebut, namun juga pikiran terbebas dari kepenatan rutinitas sehari-hari. Kegiatan menyenangkan dan banyak manfaat bagi kesehatan fisik dan mental ini dapat dilakukan oleh anak-anak berkebutuhan khusus. Kegiatan seru ini dirancang khusus bagi adik-adik berkebutuhan khusus yang membutuhkan moment learning dan terapeutic dengan atmosfir yang sesuai, pendamping khusus yang terlatih, setting lokasi yang tepat dan alam yang menyegarkan.
Level: Easy
Duration: 5-8 jam.
Location : (±) 2 jam dari Jakarta.
Kegiatan seru seharin ini dimulai pagi hari dan berakhir sore hari. Aktivitasnya menampung kebutuhan anak-anak berkebutuhan khusus yang senang hiking dan trekking 2 jam di bukit pesawahan dengan diselingi dengan permainan dan makan siang bersama. Ini merupakan kombinasi dari berbagai pilihan aktivitas seperti aktivitas educational, recreational activities, arts activities, dan aktivitas jelajah alam seperti hiking di hutan atau pesawahan, river trekking, dan aktivitas menarik lainnya.
Overnight Activities
Level: Medium
Duration: 5-8 jam per day
Location : (±) 3 jam dari Jakarta.
Camp yang penuh kegiatan menyenangkan ini dimulai sekitar jam 10 pagi dan berakhir sekitar jam makan siang hari berikutnya. Kegiatan yang ada di dalamnya melibatkan camping di tengah alam yang hijau, river trekking, visiting waterfall, walking in the paddy field, trekking through the forest,mendaki ringan, birdwatching, trekking, water activities, low rope course dan kegiatan menarik lainnya. Camp ini cukup intensif bagi therapy anak-anak berkebutuhan khusus yang secara advance yang menunjukan cintanya pada alam.
Tak perlu khawatir akan situasi yang membutuhkan adaptasi. Ingatlah, ABK juga membutuhkan kegiatan bersenang-senang sekaligus melatih kemandiriannya. Segala layanan pendidikan dan terapi yang diberikan pada anak berkebutuhan khusus pada dasarnya membangun kemandirian mereka untuk hidup membaur di masyarakat. Maka, mengenalkan situasi baru seperti kegiatan camping juga bisa dicoba. Ini beberapa manfaat camp:
Peningkatan Aktivitas Fisik
Bahkan dengan dorongan untuk bersenang-senang di luar ruangan, sulit bagi orang tua untuk membuat anak-anak mereka melepaskan energi di luar rumah, terutama saat anak-anak bermain dengan mainan lama yang sama. Sebuah kamp musim panas menyediakan banyak gerakan dan aktivitas fisik di lingkungan baru. Anak-anak dapat bermain olahraga, belajar permainan baru dan menjelajahi daerah luar yang berbeda.
Rasa Kebebasan
Banyak kebutuhan khusus anak-anak menikmati rasa kebebasan yang mereka alami di perkemahan musim panas. Meskipun tentu saja masih banyak struktur di sebuah kamp yang dikelola dengan baik, anak-anak ini bisa lolos dari monoton kehidupan sehari-hari bersama dengan seringnya pertemuan dokter dan sesi terapi. Mereka akan belajar pelajaran berharga tentang fleksibilitas dalam rutinitas mereka.
Persahabatan baru
Special Need Children Camp adalah tempat yang tepat untuk bertemu orang baru dan membangun persahabatan. Camp sering kali menjadi kenangan terindah seseorang di masa dewasa. Special Need Children Camp bisa jadi sarana yang sangat baik bagi anak-anak yang berjuang untuk berteman dengan kelompok sebaya mereka di sekolah, disini mereka bertemu dengan anak-anak yang seperti mereka.
Kesempatan untuk Mempelajari Keterampilan Baru
Special Need Children Camp lebih dari sekedar bersenang-senang. Camp mengajari anak-anak keterampilan dan olahraga baru, seperti berenang, mendirikan tenda, bermain speak bola, dan kerajinan tangan. Aktivitas ini akan membantu memperkuat keterampilan interpersonal dengan berinteraksi sosial dalam suasana berkemah, serta keterampilan yang telah dipelajari sepanjang tahun ajaran.
Kesempatan meningkatkan kemampuan explorasi
Kegiatan Special Need Children Camp bagi anak-anak berkebutuhan khusus dapat mengajar generalisasi lingkungan. Dimana anak berkebutuhan khusus belajar membiasakan diri berada di tempat-tempat baru.
Membantu proses therapy yang sudah ada
Maka salah satu tujuan kegiatan Special Need Children Camp ialah membantu proses terapi. Dimana dalam sesi permainan dirancang untuk merangsang 3 input sensory: input tactile (peraba), input propioseptif (sendi & otot) serta imput vestibular (keseimbangan) bagi anak-anak berkebutuhan khusus.
Permainan Outbound
Program Special Need Children Camp ini melibatkan permainan-permainan yang memungkinkan berbagai pembelajaran dan therapy terjadi. Permainan melatih keterampilan sensomotorik yang sangat mendukung anak berkebutuhan khusus dalam berkegiatan sehari-hari. Gerakan dan koordinasi tubuh yang baik dapat membantu anak berkebutuhan khusus dalam melakukan kegiatan untuk diri sendiri seperti makan, minum, mandi, berhias, belajar, dan lain-lain
Manfaat hiking dalam special need children camp
Testimonies
“Apa yang dibuat dan diperjuangkan para fasilitator bagi anak-anak ini sangat positif. Semoga lebih banyak fasilitator EL mau melatih dir untuk menjadi pendamping ABK. Sehingga hak anak-anak untuk belajar dan bermain di alam bisa diterima oleh lebih banyak anak-anak berkebutuhan khusus di seluruh dunia.” (Catharina-Bali)
“Camp seperti ini adalah kerinduan setiap anak berkebutuhan khusus dan tentu saja orang tuanya yang mengharapkan anaknya bahagia dengan melihat dunia yang lebih luas dan lebih besar lagi. Saya sangat bahagia bisa terlibat dalam camp ini dan berharap bisa melibatkan anak saya dalam camp yang lebih seru lagi.” (Madeline-Lombok)
Saya suka bagaimana camp ini menerima semua feedback dari orang tua saat pre program dan melibatkan banyak pihak untuk menyempurnakan design program, menyiapkan setting yang aman, memberi ruang yang luas bagi pembelajaran dan membuat lebih banyak orang senang. (Chyntia-Jakarta)
Contact info
ID ADVENTURE
Community of facilitator for Special Need Children Camp
✆ +6281288220888 +6281212551888
✉︎ info@idadventure.com www.idadventure.com